Kampus teknik terkadang dipersepsikan masyarakat sebagai kampus dengan suasana “garing”, karena otak kiri lebih berkembang dibandingkan otak kanan. Warga kampus teknik bahkan diidentikkan sebagai pribadi-pribadi cerdas, namun kurang bergairah. Anggapan seperti ini dapat dipatahkan dengan mengamati apa yang terjadi di ITATS. Sebagai salah satu kampus teknik terbesar di Indonesia Timur, dengan 14 Jurusan pada Program S1 dan dua Program Magister, ITATS mempunyai nuansa berbeda. ITATS nampak lebih bergairah dan bersemangat, karena civitasnya berkesempatan mengembangkan otak kiri dan otak kanannya secara seimbang.
Sistem pengajaran dirancang untuk mempersiapkan mahasiswa menjadi pintar, memiliki kompetensi akademik baik, dengan tingkat analisis mumpuni. Mahasiswa pun piawai merumuskan solusi berdasarkan kajian ilmiah yang luas serta dalam. Di sisi lain, mahasiswa ITATS juga dirangsang dan difasilitasi untuk mengembangkan minatnya di luar bidang akademik. Terdapat sejumlah unit aktifitas mahasiswa di bidang olah raga, tidak terkecuali di bidang seni.
Salah satu unit aktifitas mahasiswa yang baru saja menorehkan prestasi adalah tim paduan suara ITATS. Pada Jum’at, 11 Mei 2018, dalam sebuah kejuaraan Paduan Suara Se Jawa Timur, tim paduan suara ITATS mengukuhkan dirinya sebagai Juara. Sebuah kebanggaan karena ITATS mampu menunjukkan bahwa sebagai kampus teknik, civitas ITATS tidaklah “garing”. Kehidupan kampus senantiasa menyenangkan dan bergairah. Inspirasi seni dapat bersanding manis dengan hasil pemikiran-pemikiran brilian. Oleh karena itu, kepada rekan-rekan siswa-siswi SMA/SMK/MA yang telah dinyatakan lulus, segeralah bergabung studi ITATS agar juga berkesempatan menikmati suasana belajar yang ceria namun berkualitas. Informasi lebih lanjut terkait pendaftaran mahasiswa baru dapat diperoleh di nomor WA 0815 1549 6262 bersama Bapak Ferry Suzantho, SPd, MM atau di nomor WA 081 2309 8651 bersama Bapak Ir. Bambang Setyono, MT (red, ULF).