ITATS Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya

Berita Terkait

Mahasiswa Teknik Pertambangan ITATS Raih Best Presenter dan Top Five
Kuliah Tamu Prodi Teknik Pertambangan ITATS : Prospek Masa Depan Pertambangan Nasional di Era Transisi energi
Lima Mahasiswa Teknik Sipil ITATS Berangkat Ke Taiwan untuk Menyelesaikan Program Double Degree dan Magang Industri
Mahasiswa Sistem Informasi ITATS Raih Juara 1 dalam Perlombaan Software Development di PEKAN IT 2024
Mahasiswa Teknik Sipil ITATS Kembali Raih Juara di Tingkat Internasional

Jurusan Teknik Sipil Kembali Tebarkan Kebermanfaatan

“Sebaik-baik manusia adalah yang paling banyak memberikan kebermanfaatan”. Meneladani hal ini, Ibu Eka Susanti, ST, MT, selaku Ketua Jurusan Teknik Sipil, menggagas kegiatan pengabdian kepada masyarakat bertajuk Pelatihan Rumah Tahan Gempa. Kegiatan tentu saja ditujukan agar keberadaan Jurusan Teknik Sipil makin dapat dirasakan oleh masyarakat luas melalui kebermanfaatan yang ditebarkan.

“Bagaimanapun juga, peta wilayah gempa 2017 telah memperlihatkan bahwa wilayah Kota Surabaya saat ini sudah menjadi wilayah dengan tingkat resiko gempa tinggi”, Ibu Eka mengawali uraiannya tentang alasan pemilihan materi kegiatan. Dengan didampingi Ibu Dewi Pertiwi, ST., MT, selaku pemateri dalam kegiatan ini, juga disampaikan bahwa, perubahan terjadi berdasarkan data terbaru dari beberapa kejadian gempa besar yang terjadi di Indonesia, misalkan gempa aceh, jogjakarta, dan sebagainya.

suasana kegiatan pelatihan yang diikuti lebih dari 60 peserta siswa-siswi SMK dan para guru

Pelatihan yang diberikan tanpa memungut biaya ini diperuntukkan bagi guru dan siswa-siswi tiga SMK di Surabaya. Telah hadir lebih dari 60 orang mewakili SMK-nya masing-masing dalam kegiatan yang dikoordinir oleh Bapak Heri Istiono, ST, MT, ini. Selain paparan tentang rumah tahan gempa, juga diperlihatkan proses disain struktur dan perilaku struktur akibat pergoyangan beban gempa melalui aplikasi software SAP 2000. Materi disajikan secara menarik oleh Bapak Indra Komara, ST, MT.

Bapak Heri Istiono, ST, MT, selaku Koordinator kegiatan

“Kami sengaja melibatkan semua dosen Jurusan Teknik Sipil dalam setiap kesempatan kegiatan. Hal ini ditujukan agar semua Dosen berkesempatan menebar kebermanfaatan bagi masyarakat”, demikian Ibu Eka kembali menjelaskan tentang semaraknya kegiatan yang berlangsung setengah hari ini.

sejumlah peserta pelatihan bersama sebagian Dosen Jurusan Teknik Sipil
Bapak Ferry Suzantho, SPd, MM mengajak para siswa-siswi SMK/SMA untuk bergabung studi di Jurusan Teknik Sipil, agar bisa ikut berperan dalam pembangunan bangsa

Kegiatan ditutup dengan pengenalan Jurusan Teknik Sipil oleh Bapak Ferry Suzantho, S.Pd, MM, selaku wakil dari Pimpinan ITATS. Beliau menguraikan tentang peran ahli Teknik Sipil dalam pembangunan bangsa. Dalam paparannya, Pak Ferry mengajak siswa-siswi SMK untuk segera bergabung menempuh studi di Jurusan Teknik Sipil. Ajakan didasarkan kenyataan bahwa Jurusan Teknik Sipil telah menghasilkan pribadi-pribadi sukses dengan beragam karya mengagumkan dan saat ini telah tersebar di seluruh penjuru negeri. Bahkan sejumlah alumnus Jurusan Teknik Sipil karyanya telah mendunia. Oleh karena itu, sangatlah tepat sekiranya siswa-siswi SMK/SMA memilih Jurusan Teknik Sipil sebagai tempat melanjutkan studi. (Red, ULF)