Prosesi wisuda adalah agenda rutin yang dilaksanakan ITATS dalam setiap semesternya. Namun, wisuda yang diselenggarakan pada Sabtu, 13 April 2019 menjadi sangat istimewa. Karena acara wisuda bertabur prestasi. Dalam setiap tahunnya ITATS menyelenggarakan dua kali prosesi wisuda, dan kali ini adalah pelaksanaan wisuda ke-60 untuk Program Sarjana, dan wisuda ke-22 untuk Program Magister.
Wisuda diikuti 386 orang wisudawan. Dari jumlah ini, terdapat 67 wisudawan dengan status kelulusan berpredikat Pujian atau cumlaude. Ini adalah wow ! yang pertama. Dengan dikukuhkannya 386 wisudawan pada periode wisuda Semester Gasal 2018-2019 kali ini, maka ITATS telah menyumbangkan 17.770 tenaga ahli profesional di bidang teknologi dan seni kepada bangsa dan negara.
Wisudawan dengan IPK tertinggi diraih oleh Septarida Kusuma Ayu, wisudawati dari Jurusan Teknik Geologi. IPK yang diraih Ayu nyaris sempurna, yaitu 3,96. Selain meraih IPK membanggakan, sejumlah mahasiswa yang diwisuda adalah para peserta didik dengan prestasi membanggakan selama mereka menempuh studinya di ITATS. Salah satunya adalah Dindayu Fatmawati, wisudawati dari Jurusan Arsitektur. Dengan kepribadiannya yang menarik, di tahun 2017, Dinda dikukuhkan sebagai Juara Pertama pemilihan duta wisata Guk dan Yuk Kabupaten Sidoarjo, Selain itu, Dinda juga merupakan mahasiswa yang pintar, sehingga pada saat Dinda mengikuti program student exchange, Dinda dinobatkan sebagai Best Performance Choir di Jiangsu, China.
Ternyata bukan hanya Dinda yang diberikan penghargaan oleh Rektor karena prestasinya yang baik selama menempuh studi di ITATS. Yasir Arafat, wisudawan dari Jurusan Teknik Perkapalan, adalah wisudawan berikutnya yang juga berprestasi menonjol selama kuliah di ITATS. Terdapat dua penghargaan membanggakan yang diraih Yasir. Bersama tim, Yasir meraih Juara Pertama lomba Eco RC Boat tingkat nasional yang diselenggarakan Universitas Indonesia dalam ajang Marine and Mechanical Engineering Exposition. Pada kesempatan lain, Yasir juga menjadi Finalis Kontes Kapal Cepat Tak Berawak tingkat nasional.
Selain Yasir, juga dijumpai wisudawan berprestasi dari Jurusan Teknik Informatika, yaitu Muhammad Hilmy Fawwaz Renwarin. Fawwas telah mencatat empat prestasi sekaligus selama menyelesaikan studi di ITATS. Yang bersangkutan pernah meraih penghargaan Pencipta Game Terfavorit pada Jogja Game Session. Selain itu, Fawwas pernah tiga kali menjadi finalis dalam Finding Top 50 Local Apps Mobomarket, Hackathon Indosat Wireless Innovation Contest (IWIC 9), serta Multimedia and Game Event (MAGE).
Disamping bertabur prestasi, para wisudawan dan keluarga, tamu serta undangan, juga dipukau dengan penampilan sejumlah mahasiswa ITATS yang berbakat di bidang seni. Mahasiswa ITATS ternyata bukan hanya pintar belajar teknologi, mahasiswa ITATS juga piawai dalam mengembangkan kompetensinya di bidang seni. Ini nampak pada tampilan tari, grup band, musik kolintang, dan paduan suara yang dibawakan dan ditampilkan secara apik oleh para mahasiswa untuk menghibur semua yang hadir dalam acara wisuda.
Selamat dan sukses untuk para wisudawan beserta keluarga. Semoga semua ilmu dan pengalaman yang diperoleh selama kuliah di ITATS dapat membawa sebesar-besar manfaat untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat. Seluruh sivitas akademika ITATS, bangga dan bahagia telah mampu menyumbangkan ribuan alumnus terbaiknya untuk mendukung serta membawa bangsa dan negara Indonesia menuju kejayaan (red. ULF).